Memasuki Pekan Terakhir Ramadhan 1445 H, WBP Lapas Tembilahan Konsisten Laksanakan Ibadah Sholat Tarawih dan Tadarus Al-Qur'an

    Memasuki Pekan Terakhir Ramadhan 1445 H, WBP Lapas Tembilahan Konsisten Laksanakan Ibadah Sholat Tarawih dan Tadarus Al-Qur'an

    Tembilahan - Memasuki pekan terakhir Ramadhan 1445 Hijriah, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan konsisten menggelar Sholat Tarawih berjemaah, Rabu (03/04/2024). Bertempat di Masjid Al-Ichwan Lapas Tembilahan, tampak hadir Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan, Hari Winarca, bersama para Pejabat Struktural serta Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) melaksanakan Sholat Tarawih secara berjemaah. 

    Kalapas Tembilahan mengungkapkan bahwasannya memasuki pekan terakhir Ramadhan 1445 Hijriah, para Warga Binaan tetap konsisten mengikuti ibadah sholat tarawih dan tadarus al-qur'an.

    “Alhamdulillah, memasuki pekan terakhir bulan Ramadhan 1445 H ini Warga Binan masih antusias dan konsisten untuk menjalankan ibadah sholat tarawih dan tadarus al-qur'an, ” ucapnya.

    Kalapas Tembilahan berharap agar pelaksanaan ibadah pada malam ramadhan ini berjalan dengan tertib dan kondusif hingga malam terakhir ramadhan nantinya.

    “Kita berharap pelaksanaan ibadah pada malam ramadhan ini dapat berjalan dengan tertib dan kondusif hingga malam terakhir nantinya, ” pungkasnya.

    Tampak pelaksanaan Sholat Tarawih dan dilanjutkan dengan Tadarus Al-Qur’an diawasi oleh Regu Pengamanan dengan dibantu para Petugas yang dijadwalkan Piket Sholat Tarawih.

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Tembilahan Ikuti Sosialisasi Peningkatan...

    Artikel Berikutnya

    Di Penghujung Ramadhan 1445 H, Lapas Tembilahan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami